August 17, 2012

Happy Independence Day Indonesia!

Yeay! It's been 67th!! Bangga banget yang jelas jadi orang Indonesia. Walaupun sedikit malu sama wakil rakyat yang suka berperilaku semena-mena, saya masih bangga jadi masyarakat Indonesia. Semoga di usia yang ke 67 ini, bangsa Indonesia semakin maju, semakin bisa mengelola kekayaan negaranya sendiri, semakin bisa mengurangi angka pengangguran, semakin bisa mengurangi kesenjangan sosial dan semakin bisa melahirkan generasi-generasi yang bisa memajukan bangsa. Saya ngga mau dibilang "ngomong" doang. Saya juga mencoba buat jadi masyarakat yang baik, dengan menaati segala peraturan pemerintah, ngga buang sampah ke sungai atau di sembarang tempat, ngga pake obat-obatan terlarang (bahkan saya ngga ngerokok) dan semoga aja saya ngga melanggar semua peraturan yang ada. Saya selalu bertanya, "Kapan negara ini bebas koruptor?" "Kapan hukum negara ini bisa adil?". Saya sedih. Koruptor, "maling" ratusan juta rupiah masih bisa kabur kesana-kemari. Tapi nenek-nenek yang mencuri semangka untuk kelangsungan hidupnya langsung dipenjara saat itu juga. Ya Alloh, apa salah negara ini? Semoga Alloh menyadarkan penegak hukum negara ini, kalau hukum ngga bisa dibeli sama uang. Semoga Indonesia benar-benar merdeka. Merdeka dari koruptor, merdeka dari ketidak adilan hukum. Semoga masyarakat Indonesia selalu ditabahkan oleh Alloh SWT. Amiin. Amiin. 

No comments:

Post a Comment